Memang terdapat banyak obat pemutih kulit yang ada dipasaran, namun dari segi harga masih tergolong mahal. Dan selain itu sesuatu yang dilakukan dengan instan hasilnya juga hanya akan bertahan secara instan (tidak lama), untuk itu memutihkan kulit secara alami tanpa obat pemutih kulit yang berbahaya merupakan kunci utama kecantikan wanita Indonesia.
Untuk memutihkan kulit secara alami sendiri sebenarnya susah-susah gampang, tergantung bagaimana kita bisa telaten, rajin dan juga melakukannya secara rutin. Ingat sesuatu meskipun kecil jika dilakukan secara rutin dan terus-menerus akan menghasilkan sesuatu yang sangat besar yang tidak anda duga sebelumnya, sama dengan memutihkan kulit secara alami hal ini akan memakan waktu dan juga kerutinan anda dalam melakukan pemutihan kulit secara alami.
Untuk memutihkan kulti secara alami ada beberapa hal yang bisa anda lakukan. Salah satunya adalah dengan menggunakan tanam-tanaman yang telah diciptakan oleh Alllah, ingat apa yang diciptakan oleh Tuhan pastilah ada manfaatnya. Selain itu anda juga bisa memutihkan kulit secara alami dengan menghindari kontak matahari secara langsung. Berikut ini adalah beberapa hal yang harus anda lakukan untuk memutihkan kulit secara alami dengan bahasa yang mudah dipahami, tanpa menggunakan bahasa kedokteran yang menjengkelkan:
5 Tips memutihkan kulit secara alami
Hindari kontak matahari langsungSudah bukan barang baru lagi, sinar matahari bisa menimbulkan kulit menjadi terbakar dan hitam. Aktifitas sehari-hari seperti berjalan ke kantor, mengikuti kegiatan upacara, dan juga bekerja dibawah terik matahari membuat kulit kita terbakar. Untuk itu sebisa mungkin mulailah untuk menghindari kontak matahari secara langsung mulai hari ini, setelah hal ini dilakukan bisa melanjutkan dengan dibawah.
Gunakan buah Tomat
Kandungan vitamin C pada tomat sangat banyak, hal ini bagus unutk menjaga kesehatan kulit. Selain untuk menjaga kesehatan kulit, tomat juga sangat baik untuk membuat kulit nampak putih. Parutlah sebuah tomat (bisa juga di blender),tambah dengan dua tetes air perasan lemon dan bunga mawar, aduk adonan tersebut sampai rata dan oleskan pada leher dan wajah. Harap menunggu selama kurang lebih 15 menit kemudian bilas dengan air bersih, lakukan secara rutin.
Campuran Jeruk nipis dan putih telur
Jeurk nipis yang bisa mencerahkan kulit dan putih telur yang bisa memutihkan kulit merupakan kombinasi yang sangat pas bagi kulit putih cantik alami yang di idam-idamkan. Ambil sebuah putih telur kemudian campur hingga rata dengan beberapa tetes dari air jeruk nipis. Jadikanlah sebagai masker, tunggu sampai kering dan lakukan hal ini secara rutin.
Campuran madu dan Yoghurt
Yoghurt memang dikenal sebagai pelembab kulit wajah. Untuk memutihkan kulit dengan campuran Yoghurt dan Madu caranya cukup mudah, jadikan Yoghurt sebagai masker dengan ditambah sedikit madu, tunggulah selama beberapa saat kurang lebih 10 menit dan bilas sampai bersih.
Memutihkan kulit dengan Air susu
Sejak dulu air susu memang dikenal sebagai pemutih kulit yang mujarab. Sejak dulu sudah ada kebiasaan mandi susu untuk menjaga kesehatan dan kecantikan kulit. Namun rasanya agak ribet jika anda harus membeli 1 ember susu dan kemudian menggunbakannya untuk mandi, untuk itu saya memiliki cara yang lebih simpel. Caranya dengan menggunakan kain halus yang diolesi dengan susu kemudian gunakan kain tersebut untuk dioleskan diwajah secara lembut dan perlahan, manfaatnya sama dengan anda mandi susu.
Demikianlah cara memutihkan kulit secara alami dan mudah yang bisa saya tulis. Kalau serius dan dilakukan secara rutin saya yakin semua orang wanita Indonesia bisa memiliki kulit cantik alami. Meskipun banyak obat pemutih kulit yang dijual diluar sana namun dengan menggunakan cara alami ini saya yakin akan lebih aman dari efek sampintg negatif.
0 Response to "5 Tips cara membuat kulit putih alami 2014"
Posting Komentar